Cari di, Ubah
PROMO CASHBACK RAKUTEN  CEK DETIL   S.D 27 APRIL 2024 (16:00 JST)
PASTIKAN BELANJAAN ANDA TIDAK MELANGGAR ATURAN CUKAI CEK S&K DISINI
PROMO ULTAH ZENMARKET GIVEAWAY SALDO & POIN BELANJA CEK S&K

Tamagotchi Bisa Mati Kegemukan? [Beberapa Tips Penting]

Tamagotchi membutuhkan perhatian penuh supaya tidak kelaparan, sakit, atau mati. Salah satu caranya yaitu memastikan Tamagotchi mendapatkan asupan makanan. Namun kebanyakan makan bisa jadi masalah. Kelebihan berat badan bisa membahayakan kesehatan Tamagotchi.

 

Sebagai aturan dasar, Tamagotchi bisa mati karena kelebihan berat badan. Tamagotchi biasanya akan mati saat beratnya lebih dari 89 ons. Membiarkan Tamagotchi dalam keadaan obesitas bisa mengubahnya menjadi Debutchi dan perlahan akan mati. Untungnya berat badan Tamagotchi bisa diturunkan dengan melakukan 10 kali permainan.

 

Artikel ini akan membahas bagaimana, kapan, dan mengapa kegemukan bisa menyebabkan Tamagotchi mati. Selain itu juga akan dibahas bagaimana menghindari masalah ini, apa saja yang mempengaruhi kesehatan Tamagotchi, dan apakah terlalu kurus juga merupakan masalah kesehatan.


Catatan: Variasi game Tamagotchi ada banyak, sehingga berat badan karakternya juga memiliki variasi yang berbeda jauh. Berat badan karakter game Tamagotchi umumnya di bawah 90 ons, tapi ada juga yang mencapai 9 kilogram. Yang penting Tamagotchi tidak melewati batas berat badan dalam game. Artikel ini akan membahas game Tamagotchi Osutchi dan Mesutchi yang paling populer.

 

Mengapa Obesitas Bisa Menyebabkan Tamagotchi Mati?

 

Obesitas bisa menyebabkan Tamagotchi mati karena sangat membebani kesehatannya. Menurut Fandom Tamagotchi, umumnya Tamagotchi akan berubah menjadi Debutchi saat kelebihan berat badan (biasanya di atas 89 ons). Untuk mencegah hal ini, berat badannya perlu diperhatikan agar tidak melebihi batas tersebut. 

Catatan: Debutchi berasal dari Tamagotchi Osutchi and Mesutchi.

Jadi apa itu Debutchi dan bagaimana hal ini dapat menyebabkan Tamagotchi mati?  

  • Debutchi terlihat seperti gumpalan bola dengan pipi tembem. Jika Tamagotchi tiba-tiba terlihat membengkak atau berukuran sangat besar, kemungkinan ia telah berubah menjadi Debutchi. Kabar baiknya ia bisa dikembalikan ke keadaan normal dengan memperhatikan health meter.
  • Biasanya Debutchi akan kembali ke bentuk semula setelah berat badan lebih dari 90 ons turun ke bawah 89 ons. Selama Tamagotchi tidak melebihi batas ini, maka tidak perlu khawatir ia akan berubah menjadi Debutchi atau mati kegemukan.
  • Debutchi tidak bisa menyesuaikan hunger meter. Masalah ini dapat menyebabkan ia menjadi terlalu lapar atau kenyang, sehingga penting untuk memperhatikan meter yang tersisa. Saat Tamagotchi berubah menjadi Debutchi, happy meternya jadi tidak bisa diakses. Selain itu, kotoran apa pun di layar akan hilang untuk sementara waktu.
  • Tamagotchi yang kegemukan akan berkurang care meter nya. Semua jadi melelahkan bagi siapapun yang kelebihan berat badan, inilah mengapa akhirnya Tamagotchi bisa mati. Jika berat badannya tidak diturunkan, Tamagotchi bisa mati karena hal ini.
  • Debutchi akan mencoba menyelundupkan cemilan tambahan, jadi pastikan ia menjauhinya. Debutchi sangat sadar dengan keadaannya yang tidak sehat, tapi tetap tergoda untuk makan lebih banyak. Pastikan ia hanya makan setelah menurunkan berat badan di bawah rekomendasi yang telah disebutkan sebelumnya.

Debutchi tidak selalu ada di setiap game Tamagotchi, tapi karakteristiknya menandakan obesitas. Walaupun Tama tidak berubah menjadi Debutchi, ia tetap bisa mati kegemukan. Ada beberapa versi Tamagotchi, dan semuanya bisa mati karena kegemukan.

Berikut adalah clip Tamagotchi mati karena kelebihan berat badan dari YouTube:

 

 

Bagaimana Mencegah Tamagotchi Kegemukan

 

Menghadapi Debutchi bisa jadi hal yang mengecewakan karena itu artinya kita tidak merawat Tamagotchi dengan baik. Namun ada banyak cara untuk mencegah Tamagotchi menjadi obesitas. 

Cobalah beberapa saran berikut untuk menjaga berat badannya: 

  1. Perhatikan hunger meternya. Jagalah hunger meter agar tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah. Kalau meterannya terus menerus tinggi, berat badan Tamagotchi akan meningkat dan berisiko obesitas. 
  2. Selalu perhatikan berat badannya. Walaupun sepertinya sudah memberikan makanan dengan jumlah dan frekuensi yang cukup, rasanya sayang kalau sampai mempertaruhkan kesehatan Tamagotchi. Jangan sampai berat badan Tamagotchi melewati 80 ons, karena batas menjadi Debutchi adalah 89 ons. Pada jenis game Tamagotchi lainnya, beberapa karakter memiliki variasi berat badan antara 2 - 9 kilogram.  
  3. Tentukan antara makan berat atau cemilan. Kita punya pilihan untuk memberi jenis makanan apa. Jika Tamagotchi sangat lapar, selalu berikan makanan berat. Tamagotchi yang tidak terlalu lapar bisa diberikan cemilan daripada makanan berat. 

Tergantung versi mana yang dimiliki, game Tamagotchi akan memberitahu saat berat badan karakternya sudah terlalu tinggi. Sebetulnya cukup mudah untuk mencegah masalah ini terjadi. Sayang banget kalau Tamagotchi sampai mati kegemukan padahal masih bisa hidup beberapa tahun di Bumi! Tama yang obesitas dapat meninggal dalam beberapa minggu atau bulan setelah dilahirkan.

Kalau khawatir Tamagotchi kesayanganmu jadi obesitas, perhatikan beberapa saran di bagian berikut ini.

 

 

Tips Mengembangkan Kebiasaan Makan Sehat untuk Tamagotchi

 

Secara berkala mengecek hunger meter Tamagotchi dapat memastikan ia tidak terlalu lapar atau terlalu kenyang. Memberi makan tanpa mengecek meteran bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti lebih banyak buang air besar, menjadi kurang bahagia, atau kelebihan berat badan.

Berikut adalah daftar kebiasaan makan sehat untuk Tamagotchi:

  • Menurut tamagotchi.com, happy meter Tamagotchi akan berkurang jika ia kurang makan. Jika karakter Tamagotchi tidak cukup bahagia, bisa jadi kamu kurang memberinya makanan yang cukup. Selain itu ada baiknya juga untuk mengecek hunger meter.
  • Buatlah jadwal pemberian makan. Jika khawatir kurang memberikan makanan yang cukup, kamu bisa membuat rutinitas pemberian makan sehingga ia selalu punya makanan dan hati yang bahagia. Satu sesi makan berat biasanya cukup untuk mengembalikan satu hati penuh, tergantung dari versi yang dimainkan. 
  • Jangan pernah secara sengaja menambah berat badan Tama. Mereka akan berkembang secara bertahap. Pemberian makan, permainan, dan bentuk perawatan lainnya akan membantunya berkembang sesuai waktunya. Jika kamu memberi makan terlalu banyak dan memperlakukan Tamagotchi sembarangan atau sesuka hati, ia bisa mati beberapa tahun lebih awal dari yang seharusnya. 
  • Makanan mempengaruhi happy, health, food meter dan lainnya. Mengatur kebiasaan makan dan buang air akan membuat Tamagotchi bahagia dan hidup lebih lama. Tidak usah terlalu khawatir; setelah memulai rutinitas, hal ini tidak sesulit yang dibayangkan.  

Beberapa versi game Tamagotchi memiliki kulkas untuk penyimpanan makanan. Hal ini sangat membantu bagi yang ingin menjaga jadwal pemberian makan, tapi Tamagotchi yang licik bisa mencuri camilan dari kulkas di luar waktu makannya. Masalah ini biasanya terjadi pada Debutchi, tapi sebaiknya kamu waspada akan hal ini.

 

 

Bisakah Tamagotchi Mati Karena Terlalu Kurus?

 

Tamagotchi juga bisa mati kekurangan berat badan karena health meternya akan turun terlalu jauh.

Saat Tamagotchi mulai sekarat, tidak ada cara untuk mencegah proses tersebut. Simptom kematian kebanyakan Tamagotchi adalah butuh perhatian berlebih, meteran yang turun dengan cepat, dan lapar secara berlebih (jika mati kekurangan berat badan). 

Tamagotchi punya kebutuhan dasar seperti manusia dan hewan lainnya. Mereka tidak bisa dilupakan begitu saja karena kamu harus merawatnya dalam jangka waktu panjang. Kegagalan menjaga kesehatan dengan makanan yang cukup, bisa membuat mereka mati lebih cepat.

Berhubung ada banyak versi game, penting sekali untuk mengetahui rekomendasi kisaran berat badan untuk model yang dimiliki. Jika Tamagotchi mencapai berat yang rendah atau tinggi, maka sudah waktunya untuk melakukan penyesuaian yang diperlukan. Kalau kamu peka, Tamagotchi bisa dipulihkan ke kondisi optimal untuk mencegah kematian, sakit atau kecewa.

 

 

Apa Lagi yang Bisa Menyebabkan Tamagotchi Mati?

 

Kesalahan perawatan, penyakit, usia tua, dan kejadian lainnya dapat menyebabkan Tamagotchi mati. 

Tamagotchi akan mati jika kamu tidak memberi makan, membiarkan mereka sakit dalam waktu lama, atau sudah memasuki usia tua. Batasan usia dan tingkat keparahan kejadian tergantung pada versi mana yang dimainkan.

Sekarang kita tahu kalau makan terlalu banyak, kelebihan dan kekurangan berat badan dapat menyebabkan Tamagotchi mati lebih cepat. Kita juga sudah membahas bagaimana cara mencegah masalah ini, tapi bukan hal-hal ini saja yang bisa menyebabkan kematian pada Tamagotchi. 

Laman Tamagotchi Fandom membahas beberapa varian memiliki fitur kematian eksklusif atau faktor risiko kematian. Beberapa game memiliki lampu yang perlu dinyalakan saat karakter terjaga, beberapa memiliki discipline meter, dan yang lainnya memiliki predator seperti Grim Gotchi. Hal-hal ini dapat diantisipasi untuk menjaga Tama dalam kondisi baik.

 

Kesimpulan

Tamagotchi membutuhkan banyak perawatan untuk meningkatkan dan menjaga kesehatan. Pastikan kamu memberinya cukup makan, memastikan ia ke toilet, dan lainnya. Kegagalan mematuhi saran-saran ini (terutama dalam hal jumlah makanan yang dikonsumsi) dapat membuat Tamagotchi mati lebih awal dari yang seharusnya,. 

Jika Tamagotchi kelihatan kegemukan atau beratnya mencapai 89 ons, maka sudah waktunya untuk memantau dan menyesuaikan asupan makanannya.

 

Sumber

 

Jika Anda mempunyai pertanyaan mengenai belanja Tamagotchi dari Jepang, silakan cek halaman FAQ atau hubungi kami melalui tab pesan pada akun ZenMarket Anda maupun akun sosial media Zenmarket. 

 


Tentang ZenMarket Jepang

Kebanyakan website belanja online di Jepang tidak melayani pengiriman internasional sehingga sulit bagi customer internasional untuk berbelanja online. ZenMarket menyelesaikan masalah ini dengan mengintegrasikan ratusan website online shopping terbesar di Jepang seperti Amazon, Rakuten, Yahoo! Auctions dan banyak lagi ke dalam satu website. Cukup dengan copy-paste link halaman dari item yang ingin Anda beli ke troli ZenMarket,  dan Anda dapat berbelanja online secara langsung di ratusan online shop Jepang dengan mudah dan murah! 


 

Follow sosmed ZenMarket & Dapatkan berbagai promo!

 facebook   instagram

 

Artikel| 01/02/2022 | HobiTutorialToys/Game

 

Jastip Jepang Terpercaya

ZenMarket adalah layanan Jastip Belanja Online untuk berbagai barang dari toko dan lelang online di Jepang. Staff kami siap membantu proses belanja Anda dalam Bahasa Indonesia, Anda bisa chat staff CS melalui halaman bantuan & FAQ. Untuk mulai belanja, cukup buat akun dan dapatkan Bonus saldo 500 ZenPoin yang bisa langsung Anda pakai untuk berbelanja barang dari Jepang

CEK PRODUK REKOMENDASI